Selasa, 05 Desember 2017

Cara Cek Kuota 3 Terbaru

Cara Cek Kuota 3 Terbaru - Apakah Anda termasuk pelanggan setia kartu 3? Sudah tahu belum bagaimana cara mengetahui sisa kuota data yang kamu miliki ini? Pada artikel kali ini saya akan berbagi artikel tutorial operator telekomunikasi dari PT Hitchison ini. 

Sebenarnya cara untuk melakukan pengecekan kuota 3 (three) mirip-mirip dengan operator telekomunikasi yang lain, seperti telkomsel, indosat, XL, dan lain-lain. Bedanya hanya di format SMS, nomor dial, dan beda aplikasi. Selanjutnya sama saja. 
Nah kali ini kita akan lebih detail mengetahui cara cek kuota 3 yang saya ambil dari Caraterselubung

1. Cek melalui Dial Phone

Cara cek kuota 3 bisa dilakukan dengan melakukan panggilan telepon atau biasa disebut dengan dial phone. Pada kondisi default, nomor yang kita butuhkan tersebut akan secara otomatis tersimpan pada SIM card sesaat setelah diaktifkan. Namun tentu saja banyak dari kita sebagai penguna tidak tahu akan keberadaan nomor tersebut. 
Untuk operator kartu 3 (tri), kamu bisa dengan mudah cek kuota dengan cara dial ke nomor *111#. Berikut adalah urutan langkah-langkahnya.
  1. Buka aplikasi telpon pada smartphone anda
  2. Dial *111#
  3. Pilih Cek kuota
  4. Pilih Kuota Data
  5. Pilih Kuota Data Reguler
Selanjutnya tidak lama kemudian kamu akan menerima SMS notifikasi yang berisi  pemberitahuan mengenai sisa kuota kartu three yang kamu miliki. Cara ini juga bisa dilakukan untuk mengecek sisa paket internet 3 yang terpasang dalam modem, syaratnya modem tersebut harus sudah support fitur USSD. Jika belum silakan googling dahulu aplikasi USSD untuk modem. Banyak aplikasi gratis, salah satunya adalah MDMA. 
Aplikasi MDMA adalah aplikasi cuma-cuma tanpa bayar sedikitpun yang berguna untuk memonitor dan mengelola penggunaan data pada modem Anda. Aplikasi ini bisa digunakan sebagai pengganti aplikasi default bawaan modem pabrikan. Fungsinya sama, bahkan leboh lengkap karena ada USSD.
Bila aplikasi MDMA sudah terinstall unuk melakukan cara cek paket 3 pada modem dapat dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah berikut :
  1. Dial saja ke *111#
  2. Lalu tekan angka 3,
  3. Kemudian tekan angka 1
  4. dan terakhir ilih opsi angka 1